Minggu, 20 November 2011

Email Attachment

Email merupakan salah satu aplikasi penting surat-menyuratdi zaman sekarang, dimana sistemnya hampir mirip dengan menulis surat lewat pos, kita menulis pesan dan ada pihak yang mengirimkan email tersebut kepada orang yang ingin kita beri pesan. Email terdiri dari 2 bagian, yaitu header berfungsi sebagai amplop yang berisi tentang alamat pengirim dan yang dituju, dan body merupakan isi surat yang dipisahkan dari header dengan 1 baris kosong.




Kali ini, saya akan mencoba membandingkan header dari email yang mengandung file plain text dengan email yang mengandung file biner dilihat dari show originalnya, dimana saya akan mencoba mengirim email tersebut kepada diri saya sendiri. Berikut saya tampilkan hasil pengiriman email plain text :



berikut adalah tampilan original dari file yang dikirimkan dengan memilih show original di sebelah kanan reply:


MIME-Version: 1.0
Received: by 10.231.157.65 with HTTP; Sat, 19 Nov 2011 11:50:32 -0800 (PST)
Date: Sun, 20 Nov 2011 02:50:32 +0700
Delivered-To: mira.rosalina87@gmail.com
Message-ID:
Subject: semangat terus!!
From: Mira Rosalina
To: mira.rosalina87@gmail.com
Content-Type: multipart/alternative; boundary=005045013d9d31428d04b21bc454
--005045013d9d31428d04b21bc454
Content-Type: text/plain; charset=ISO-8859-1
Semangat terus, pantang mundur :)
--005045013d9d31428d04b21bc454
Content-Type: text/html; charset=ISO-8859-1
Semangat terus, pantang mundur :)
--005045013d9d31428d04b21bc454--


dapat dilihat dari tampilan diatas :


  • Header fields, yang berisi Message-ID, Subjet, From, To dan Content Type
  • Separator, yang berfungsi sebagai pemisah --005045013d9d31428d04b21bc454--
  • Content Type, tipe pesan dan jenis karakter set yang digunakan berupa plain text
  • Isi pesan itu sendiri dalam content type plain text dan html text.


Bentuk tampilan email attachment akan berbeda dengan yang sebelumnya, karena yang akan dicoba di-attach adalah file biner yang terlebih dahulu harus diubah ke plain text, sehingga dilakukan encoding oleh Base64. Berikut tampilan email yang terdapat attachment :





Berikut tampilan show original dari email tersebut :


content type dari data biner yang sudah diubah ke plain text,hanya diambil sebagian saja, karena datanya terlalu panjang...


Tugas selanjutnya akan menampilkan alamat email palsu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar